Image source : forexalchemy.com |
Pernahkah anda mendengar kata trading
Indonesia? Bagi yang belajar Ekonomi mungkin sudah tidak terlalu asing
dengan kata trading. Selama ini pasar trading memang memiliki potensi
keuntungan yang cukup besar. Tidak heran jika beberapa orang ingin bergelut
dalam bidang yang satu ini. Baik itu untuk yang ingin mengembangkan dana atau
untuk mencari nafkah. Orang pun semakin banyak yang memutuskan untuk bergabung
dengan dunia trading. Trading bukanlah hanya sekedar bisnis atau berspekulasi.
Bisnis trading memang membutuhkan spekulasi, tetapi pola-pola yang terbentuuk
di pasar memiliki predictive value yang seharusnya dijadikan pegangan ketika
trading. Bagi anda yang ingin tahu lebih dalam mengenai trading, mari simak
artikel ini sampai selesai.
Langkah-langkah
untuk Menghasilkan Sistem Trading Indonesia yang Baik:
Ada beberapa hal yang perlu anda ketahui jika ingin
menghasilkan sistem trading yang baik. Salah satunya adalah anda perlu mengenal
diri sekaligus kekuatan dana yang anda miliki. Tidak jarang seseorang yang
bergelut dalam dunia trading Indonesia menjadi
lupa diri. Padahal sebenarnya hal ini tidak baik. Dalam dunia trading,
sebaiknya anda tidak mudah tergiur dengan pergerakan pasar yang cepat. Padahal
karater diri dan kekuatan dana anda tidak cocok dengan karakter pasar yang
demikian. Sebelum memutuskan untuk memulai bertransaksi, maka penting bagi
seorang trader menentukan karakter pasar yang membuatnya nyaman untuk
bertransaksi.
Jangan lupa juga untuk menetapkan tujuan dari trading.
Dalam sistem trading Indonesia, jika anda
tidak memiliki tujuan maka anda akan dengan mudah diombang-ambing pasar.
Akibatnya anda pun menjadi tidak disiplin ketika bertransaksi. Jika tujuan
trading anda adalah untuk jangka harian, biasanya resiko anda juga relatif
kecil. Karena anda akan selalu berpegangan pada sistem trading untuk jangka
harian. Terlepas dari potensi yang diberikan oleh jangka menengah dan panjang.
Setelah menentukan tujuan yang jelas anda juga akan lebih mudah untuk menetapkan
rencana belajar dan latihan. Sehingga pemilihan materi pun lebih mudah.
Belajar dan berlatih analisa dalam sistem
trading Indonesia juga sangat penting. Paling tidak anda memiliki pengetahuan
dasar mengenai peraturan trading pada broker anda. Selain itu pengetahuan
mengenai pasar serta analisa juga sangat diperlukan. Hal ini menjadi berbeda
jika anda mempercayakan dana pada trader lain. Setelah menemukan pengetahuan
yang cukup, maka berlatih analisa serta transaksi jangan lupa untuk dilakukan.
Lakukan setiap hari dan sesuaikan juga dengan tujuan dan gaya trading yang
telah anda tetapkan. Ingatlah bahwa sistem trading harus jelas dan rinci. Anda
harus bisa menetapkan syarat untuk kondisi kapan harus membuka atau menutup
posisi, kapan harus memulai transaksi, langkah antisipasi kerugian, dan
persiapan mengambil keuntungan. Semoga artikel mengenai trading Indonesia ini bisa berguna untuk anda semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar